30 Juni 2008

Bubur Kacang Ijo dan Ketan Hitam



Bahan bahan :
- 250 gr kacang ijo (rendam selama 3 jam)
- 250 gr ketann hitam (rendam selama 3 jam)
- 1 ruas jari jahe, geprek untuk kacang ijo
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
- 2 lembar dau pandan
- Santan kental

Cara Membuat .
  1. Masak bubur kacang ijo dan jahe dengan air secukupnya dalam panci presto selama 10 menit setelah panci berdesis. dan angkat
  2. Tuang kacang ijo dalam panci lain. tambahkan air kalau kurang , daun pandan dan gula, cicipi rasanya, masak sampai mengental.
  3. Ulangi masak ketan hitam (tanpa jahe) dengan panci presto.angkat tambahi gula dan garam sesuai selera.
  4. Santan :Masak santan tambahkan sedikit garam dan daun pandan.. sampai matang sambil di aduk2 supaya santan tidak pecah dan angkat.
  5. Hidangkan Cangjo dan tan item dalam satu mangkuk.. siram dengan santan di atasnya... Selamat menikmati.

Tidak ada komentar: